-->

Terjangkau, Ini besaran Tiket Masuk Wisata Zowtaa Garden

- March 16, 2024
Berwisata air memang sangat menyenangkan, apa lagi ditengah area tempat wisata tersebut terdapat beberapa wahana permainan yang sangat keren dan tentunya ramah anak. Nah kali ini kita akan mengulas tempat wisata Zowtaa Garden yang berada di Kabupaten Way Kanan.

Zowtaa sendiri merupakan singkatan dari Zona Wisata Terpadu Alam dan Air. konsep wisata terpadu yang menghadirkan banyak pilihan bagi pengunjung atau wisatawan, ada Wahana Kolam Anak, Wahana Selfie, Wahana Pemancingan, Wahana Bendungan Alam, Wisata Kuliner, Wahana Bermain Anak, Outbond dan masih banyak lagi yang lainnya.

Jadi ketika kamu datang berwisata ke Zowtaa garden kamu akan disuguhkan oleh serunya permainan air dan yang berlolaborasi dengan alam.

Harga Tiket Masuk Zowtaa Garden di Way Kanan Lampung

tiket masuk zowtaa garden
tiket masuk zowtaa garden foto dari instagram @zowtaagarden

Harga tiket masuk ke wisata Zowtaa Garden sebesar Rp. 10.000/orang. Harga tiket tersebut boleh dibilang masih sangat terjangkau, Dimana disana kamu akan disuguhkan oleh beberapa wahana dan spot selfie yang sangat instagramable.

Sedangkan untuk biaya-biaya tambahan lainnya seperti kola manak sebesar Rp. 15.000/orang, Zona Selfie sebesar Rp. 15.000 dan biaya parkir mulai dari Rp. 2.000 sampai dengan Rp. 10.000.

Alamat Wisata Zowtaa Garden

 

Wisata Zowtaa Garden terletak di Kampung Serupa Indah, Karya Tiga, Kacamatan Pakuan Ratu, Kabupaten Way Kanan, Provinsi Lampung.

Untuk jam operasionalnya, wisata Zowtaa Garden beroprasi mulai dari pukul 09.00 -22.00 wib. Oh iya tempat wisata ini buka setiap hari ya, jadi buat kamu yang mau berwisata kesini bisa datang kapan saja.

Fasilitas di Wisata Zowtaa Garden GardenWay Kanan Lampung

fasilitas di zowtaa garden way kanan lampung
fasilitas di zowtaa garden way kanan lampung foto dari instagram @zowtaagarden

Beberapa fasilitas yang dapat dinikmati oleh wisatawan yang datang berwisata ke Zowtaa Garden adalah sebagai berikut:

Zona Panahan
Kamu bisa mencoba memanah di tempat wisata ini, tentunya dipandu oleh instruktur yang ada di tempat wisata ini ya.

Wahana Anak
Buat kamu yang datang membawa anak, disini terdapat wahana anak yang bisa kamu coba seperti kolam air, istana balon, odong-odong, serta komedi putar.

Motor Cros Mini
Kamu juga bisa mencoba serunya bermain motor cros mini yang ada di Zowtaa Garden, cukup dengan mambayar Rp.10.000 untuk empat kali putaran.

Rumah Bibit
Kamu suka dengan tanaman-tanaman hias, disini kamu dapat menjumpai beberapa bibit Bunga yang sedang tren dan kamu dapat membelinya dengan harga mulai dari 5k saja.

Masih banyak lagi wahana menarik lainnya seperti Gazebo, Coffe Zowtaa, Zowtaa Mart, Mushola dan Toilet yang bisa kamu dapatkan ketika berwisata kesana.

Tips Berlibur ke Zowtaa Garden

Beberapa tips yang perlu kamu perhatikan ketika hendak berwisata ke Zowtaa Garden seperti mematuhi aturan yang berlaku di tempat tersebut dan jangan lupa untuk selalu menjaga kebersihan area tempat wisata tersebut ya.

Oke sahabat wisata, itulah ulasan singkat dari wisata Zowtaa, jika kamu memiliki informasi terbaru dari tempat wisata di atas silahkan tulis dikolom komentar, happy holiday.


EmoticonEmoticon

 

Start typing and press Enter to search