Kamu ingin merasakan sensasi berenang di alam terbuka? Yups sudah saatnya kamu dating berkunjung ke pamadian alam way tebing ceppa atau yang dikenal dengan WTC.
Airnya yang dingin dan menyegarkan tidak lain karena air yang berasal dari pegunungan Rajabasa yang ada di wilayah tersebut.
Oh iya berbicara pemandian alam, di WTC airnya jernih banget, bahkan kamu dapat lengsung melihat dasar kolamnya dan untuk keamanan, disini sudah disediakan beberapa kolam baik untuk anak-anak maupun untuk orang dewasa sesuai dengan usianya.
Satu lagi yang menarik perhatian, disini kamu akan menemukan perosotan yang dibuat oleh pengelola, seperti bermain di waterboom, kamu akan melaju menurun dari atas ke bawah melalui perosotan tersebut.
Tiket Masuk Wisata Way Tebing Ceppa
Tiket masuk ke wisata pemandian alam Way Tebing Ceppa atau WTC sebesar Rp. 3.000 per orang. Harga tiket tersebut sangat terjangkau, mengingat keindahan alam yang akan ditawarkan begitu memanjakan mata pengunjung.
Sedangkan jika kamu membawa kendaraan kamu akan dikenakan biaya tambahan, untuk kendaraan bermotor kamu akan dikenaka biaya sebesar Rp. 3.000 per kendaraan dan untuk mobil mini bus dikenakan biaya sebesar Rp. 10.000 dan untuk bus dan truk besar dikenakan biaya sebesar Rp. 20.000 per unit.
Nah dari beberapa rincian tiket masuk di atas kamu tentunya sudah dapat memperkirakan apa saja yang perlu dipersiapkan dan berapa biaya yang harus dipersiapakan.
Alamat Wisata Way Tebing Ceppa
Pemandian WTC berada di Jalan Lama, Desa Taman Baru, Kecamatan Penengahan, Kabupaten Lampung Selatan.
Lokasinya yang mudah di jangkau membuat tempat wisata ini sangat ramai dikunjungi ketika akhir pekan, biasanya yang berkunjung ke tempat ini adalah orang tua yang membawa anaknya untuk berlibur akhir pekan.
Oh iya untuk kamu yang berencana berwisata ke pemandian WTC kamu dapat menggunakan aplikasi google maps untuk menemukan lokasi pemandian WTC, cukup ketikkan WTC Taman Baru maka kamu akan diarahkan menuju lokasi tersebut.
Fasilitas di Way Tebing Ceppa
Fasilitas Kebersihan
Disini kamu akan disediakan sarana kebersihan, seperti toilet dan kamar bilas yang dapat kamu gunakan untuk membersihkan diri saat setelah selesai mandi atau berenang.
Area Parkir
Untuk kamu yang membawa kendaraan, disini fasilitas perkirnya juga cukup baik, dan kamu dapat membawa kendaraanmu kesini.
Warung
Habis berenang lapar? Tanang saja disini kamu akan disuguhkan oleh warung-warung yang menjual berbagai macam jajanan dan makanan yang bisa kamu pilih sesuai dengan seleramu.
Sewa Ban
Buat kamu yang berkunjung membawa keluarga disini ada tempat penyewaan ban yang bisa kamu sewa untuk anak-anak, misalnya untuk berseluncur atau berenang.
Spot Foto
Untuk kamu yang suka foto-foto disini kamu akan menemukan beberapa spot foto yang instagramable, kamu bisa memanfaatkan momen tersebut untuk berfoto.
Gazebo
Pondokan atau gazebo juga tersedia di tempat wisata ini, jadi setelah selesai berenang atau mandi kamu dapat bersantai di gazebo yang tersedia di tempat wisata tersebut.
Camping
Kamu suka camping? Di pemandian alam way tebing ceppa kamu juga dapat menikmati indahnya malam sembari bercengkrama dengan teman atau sahabat.
Tips Berwisata ke Way Tebing Ceppa
Beberapa tips yang perlu kamu perharikan Ketika hendak berwisata ke WTC adalah sebagai berikut:
Pertama, selalu jaga kebersihan tempat pemandaiannya dengan tidak membuang sampah secara sembarangan dan tidak merusak fasilitas yang tersedia di area tempat wisata tersebut.
Kedua, usahakan untuk membawa pakain ganti ketika kamu hendak berenang atau sekedar berendam di WTC.
Ketiga, jika kamu ingin mendaptkan suasana yang sepi dan nyaman saat berwisata ke WTC ada baiknya kamu datang berkunjung pada hari kerja dan jam pagi, jika kamu ingin menikmati suasana yang ramai kamu dapat datang pada akhir pekan.
Oke sahabat wisata, itulah ulasan singkat dari tempat wisata pemandian Way Tebing Ceppa atau WTC. Jika kamu memiliki informasi lain dari tempat wisata di atas silahkan tulis dikolom komentar ya, happy holiday.
EmoticonEmoticon