-->

Pantai Mutiara Baru Menjadi Daya Tarik Baru Bagi Lampung Timur

- May 22, 2020
Pantai Mutiara Baru merupakan sebuah tempat wisata yang berada di Kabupaten Lampung Timur. Tempat wisata yang sudah dibuka dari tahun 2017 ini memang sedikit kalah populer dengan pantai Kerang mas yang sama sama berada di lampung timur, namun keindahannya tidak kalah bagus dengan pantai tersebut. 


Dikutip dari laman Kabupaten lampung timur, pengelola Pantai Mutiara Baru Widianto menuturkan bahwa Pantai Mutiara Baru  memang sudah dikelola dari tahun 2017. Nah berkat beberapa pengembangan baik dari segi fasilitas dan  promosi, terbukti di tahun 2019 pantai ini banyak dikenal oleh beberapa wisatwan yang berkunjung ke Bandar lampung.

Tercatat, pada Hari Raya Idul Adha tahun 2019, sebanyak 1.900 pengunjung baik dewasa maupun anak-anak masuk ke Pantai Mutiara Baru untuk berwisata. Hingga saat ini tempat wisata ini masih banyak dikunjungi oleh wistawan lokal maupun luar Derah.

Seperti yang kita ketahui, beberapa wilayah di Lampung Timur memeng sangat dekat sekali dengan garis pantai, itulah mengapa Lampung Timur banyak memiliki potensi wisata bahari. Berkat perkembangan teknologi dan media sosial, banyak pengunjung yang tertarik akan keindahan alam di lampung timur.

Pantai Mutiara Baru
pantai mutiara baru di lampung timur
pantai mutiara baru di lampung timur via insta @metamfetamina
Berbicara keindahan view pantai dan lautnya, sudah tentu Pantai Mutiara Baru menyajikan spot spot yang sangat menarik untuk kamu jadikan background foto atau video. Apalagi jika air laut surut, kamu dapat melihat hamparan pantai yang terhampar sampai ketengah laut.

Bukan hanya itu, ada hal menarik lainnya yang perlu kamu coba ketika berwisata ke Pantai Mutiara Baru yaitu mencari kerang putih. Caranya cukup sederhana, kamu hanya memerlukan sebuah sendok untuk menggali pasir di tepi pantainya sampai kamu menemukan kerang-kerang putih yang bersembunyi di dalam pasir tersebut.

Seperti yang kita ketahui kerang sangat kaya akan manfaat, seperti mengatasi anemia, menjaga kesehatan jantung, membentuk dan merawat otot dan menjaga fungsi system syaraf.

Nah, disisi pantainya, kamu juga dapat melihat beberapa hamparan pohon bakau yang berbaris di tepi pantainya, sehingga Pantai Mutiara Baru terlihat sangat indah dan sangat alami.

Harga Tiket Masuk ke Pantai Mutiara Baru
harga tiket masuk ke pantai mutiara baru di lampung timur
harga tiket masuk ke pantai mutiara baru di lampung timur via insta @nimastifa_12
Harga Tiket Masuk ke Pantai Mutiara Baru sebesar Rp. 5000,-. Harga tersebut tentu sangat terjangkau, selain disodorkan oleh keindahan hamparan pantai berbalut hutan mangrove, harga tiket yang terjangkau itulah yang membuat pantai ini ramai dikunjungi oleh wisatawan. 

Lokasi Pantai Mutiara Baru



Nah berbica letak pantai yang indah ini, pantai ini berlokasi di kabupaten Lampung Timur, tepatnya di Karya Makmur.

Untuk lebih lengkapnya Pantai Mutiara baru berlokasi di Jalan Condong, karya makmur, Labuhan Maringgai, Kabupaten Lampung Timur, Provinsi lampung 34198.

Jika kamu adalah wisatwan yang berasal dari luar daerah, ada dua alternative yang dapat kamu gunakan untuk mencapai lokasi Pantai Mutiara Baru yaitu dari Bandara radin intan Bandar Lampung atau dari Pelabuhan ASDP Bakauheni.

Fasilitas di Pantai Mutiara Baru
fasilitas di pantai mutiara baru lampung timur
fasilitas di pantai mutiara baru lampung timur via insta @pantaimutiarabu
Beberapa fasiitas yang pastinya dapat menunjang kenyamanan pengunjung saat berwisata ke Pantai Pantai Mutiara Baru mungkin tidak sebanyak fasilitas di pantai pada umumnya yang sudah dikelola dengan sangat besar, namun dengan fasilitas berikut ini tentunya sudah cukup menunjang liburanmu bersama dengan keluarga.

fasilitas fasilitas yang ada di Pantai Mutiara Baru adalah:

1. Spot Foto Papan Nama Pantai Mutiara Baru
Beberapa pegunjung yang datang kepantai ini selalu memanfaatkan spot yang satu ini untuk berfoto untuk mereka posting di media instagram atau facebook. Tidak heran, karena spot inilah yang mendakan bahwa kamu benar benar telah mengunjungi tempat wisata tersebut.

2. Tersedianya Kamar Bilas
Mendengar kamar bilas tentu ini adalah hal yang sangat menyenangkan, bagaimana tidak, ketika kamu selesai basah-basahan di pantai, kamu dapat memanfaatkan fasilitas ini untuk mandi atau mengganti pakaian.

3. Tersedianya Toilet
Fasilitas yang satu ini mungkin menjadi kebutuhan utama dimanapun tempat wisata tersebut. Mengingat ini adalah fasilitas dasar yang harus dimiliki oleh setiap fasilitas umum, tidak terkecuali tempat wisata.

4. Tersedianya Warung Penjual Makanan
Nah, dengan tersedianya pedagang yang menjual makanan, baik berupa nasi atau makanan ringan.  itu akan memudahkanmu untuk mengisi perut yang kosong setelah seharian asik bermain air dan pasir di pantai Pantai Mutiara Baru. 

5. Tersedianya Saung atau Pondokan
Kamu dapat beristirahat atau duduk santai di saung yang telah disediakan oleh pengelola sembari melihat keindahan pantai dengan hamparan pantainya yang luas.

Tips Berwisata di Pantai Mutiara Baru
tips berwisata ke pantai mutiara baru
tips berwisata ke pantai mutiara baru via insta @evi.why
Oke sahabat wisata beberapa tips yang akan kami berikan berikut ini adalah tips unik yang ada di Pantai Mutiara Baru.

Pertama, saat berkunjung ke Pantai Mutiara Baru kamu dapat mencari kerang putih yang banyak ditemukan diderah pantai tersebut, kamu dapat mencarinya dengan menggali pantai atau menunggu air laut surut.

Kedua, selalu jaga kebersihan pantai, dengan tidak membuang sampah sembarangan dan tidak merusak fasilitas yang ada disekitar lokasi Pantai Mutiara Baru.

Oke sahabat wisata, itulah beberapa ulasan dan tips menarik seputar Pantai Mutiara Baru yang ada di Lampung Timur. Untuk kamu yang akan berwisata ke Pantai Mutiara Baru, semoga liburanmu menyenangkan ya.

Bila menurut kamu artikel ini bermanfaat, silahkan share ya. dan Jangan lupa follow web ini dengan menekan tombol lonceng disamping untuk mendapatkan notifikasi terupdate seputar tempat wisata di Lampung.


EmoticonEmoticon

 

Start typing and press Enter to search