-->

Cuma 60 Ribu, di Wisata Kebun Durian Lampung Selatan Kamu Bisa Makan Sepuasnya

- January 17, 2020
Selain dikenal sebagai daerah yang memiliki wisata alam yang sangat eksotis serta bernuansa alami, ternyata provinsi Lampung juga menyimpan wisata yang boleh dibilang cukup unik, yaitu wisata kebun durian yang berada di Lampung Selatan.

Seperti yang kita tahu, diawal tahun 2020 ini beberapa derah memang tengah panen raya durian. Tak terkecuali kabupaten Lampung Selatan.

Kesempatan panen raya inilah yang akhirnya dimanfaatkan oleh seorang pengusaha durian sebut saja Yudi Nopriansyah  dengan membuat ide penjualan yang unik dan berbeda dari yang lainnya. 

Yudi membuat sebuah wisata kebun wisata durian dengan mempersilahkan pengunjungnya untuk memilih sendiri durian yang akan makan hanya dengan membayar Rp. 60.000. saja.

Yudi juga menuturkan Kebun durian seluas 4 hektar tersebut tersebut memiliki beberapa jenis durian yang dapat dinikmati oleh pengunjung. Bahkan ia juga mengatakan telah bekerjasama dengan beberapa pengusaha durian lainnya sehingga luas wisata kebun durian ini mencapai 15 hektar.

Wisata durian Yeng luas tersebut menyediakan buah durian segar dengan kematangan yang pas, karena menurut Yudi buah durian yang disajikan kepada pengunjung memang buah durian yang langsung jatuh dari pohonnya.

wisata durian ini sendiri berada di Desa Suban, Kecamatan Merbau Mataram, Kabupaten Lampung Selatan.

Di wisata ini juga menawarkan berbagai jenis durian lokal seperti durian tembaga, durian mentega, durian susu, dan durian montong. Namun karena tekstur tanah yang tidak cocok, durian jenis montong tidak tumbuh terlalu banyak.

wisata kebun durian di lampung
wisata kebun durian via insta @devidalarifpradana
Beberapa informasi yang perlu kamu ketahui ketika berkunjung ke tempat wisata ini adalah, disana ada beberapa paket pembelian yang dapat kamu coba, dimulai dari dua orang dengan harga Rp150 ribu untuk makan sepuasnya. 

Paket keluarga 3 orang Rp250 ribu, kalau orang empat orang itu Rp300 ribu, lima orang itu Rp350 ribu, enam orang Rp450 ribu, tujuh orang Rp500 ribu, delapan orang Rp550 ribu, sembilan orang Rp600 ribu dan  sepuluh atau lebih dapat membayar hanya dengan Rp60 ribu per orang dangan makan durian sepuasnya. sumber: kumparan.com


EmoticonEmoticon

 

Start typing and press Enter to search