-->

Masih Tejangkau, Berikut Harga Tiket Masuk di Kampung Vietnam Kemiling Bandar Lampung

- October 15, 2021
Mendengar kampung Vietnam tentu yang terlintas dibenak kalian adalah sebuah kampung yang dimana masyarakatnya adalah orang-orang Vietnam. Tetapi kalau kamu berkunjung ke Bandar Lampung, kamu akan menemukan kampung Vietnam yang menyajikan keindahan-keindahan alam yang dapat menyejukkan mata.

Wisata Kampung Vietnam sendiri lebih dominan menyajikan keindahan alam dengan hamparan pepohonan serta perbukitan dengan latar belakang spot foto yang unik dan serta café di tempat wisata ini khas dengan gaya pedesaanya.

Harga Tiket Masuk ke Kampung Vietnam Kemiling Bandar Lampung

Harga Tiket Masuk di Kampung Vietnam Kemiling Bandar Lampung
Harga Tiket Masuk di Kampung Vietnam Kemiling Bandar Lampung via insta @mulyasari10

Harga tiket masuk ke kampung Vietnam terbilang masih sangat terjangkau, dimana pengunjung hanya perlu mengeluarkan biaya masuk sebesar Rp5.000,- per orang, tiket masuk ini tidak lain untuk dijadikan sebagai pengelolaan kebersihan kampung Vietnam. Jika kamu membawa kendaraan, kamu juga akan dikenakan biaya parkir sebesar Rp5.000,-.

Harga tersebut terbilang sangat terjangkau, dimana ketika kamu berada di area tempat wisata tersebut, kamu akan disuguhkan oleh indahnya pemandangan hijau dari hamparan pepohonan di kota bandar lampung.

Alamat Kampung Vietnam Kemiling Bandar Lampung

Alamat Kampung Vietnam Kemiling Bandar Lampung
Alamat Kampung Vietnam Kemiling Bandar Lampung via insta @ardiwijay04

Wisata Kampung Vietnam sendiri berlokasi di jalan Teuku Cik Ditro Sumbe Agung Kecamatan Kemiling Kota Bandar Lampung Provinsi Lampung.

Untuk akses masuk ke wisata kampung Vietnam terbilang sangat mudah untuk dilalui baik dengan kendaraan roda dua maupun dengan roda empat. Untuk rutenya, patokannya adalah Sekolah Menengah Atas (SMA) 7 Kemiling, tidak jauh dari sekolah tersebut kamu akan menemukan perempatan, jalan saja lurus terus sampai kamu menemukan perumahan, tidak jauh dari sana kamu akan menemukan tempat wisata kampung Vietnam.

Wisata Kampung Vietnam buka setiap hari, mulai dari hari senin sampai dengan hari minggu dan waktu oprasionalnya mulai dari jam 10.00 wib sampai dengan pukul 23.00 wib.

Fasilitas di Kampung Vietnam Kemiling Bandar Lampung

Fasilitas di Kampung Vietnam Kemiling Bandar Lampung
Fasilitas di Kampung Vietnam Kemiling Bandar Lampung via insta @aldibambangirawan_

Beberapa fasilitas yang dapat kamu rasakan ketika berwisata ke Wisata Kampung Vietnam sangat beragam, misalnya:

Spot Foto

Sopt Foto di Kampung Vietnam Kemiling Bandar Lampung
Sopt Foto di Kampung Vietnam Kemiling Bandar Lampung via insta @idaholistiani

Selama berada di Kampung Vietnam, kamu akan disuguhkan oleh indahnya spot-spot foto dengan latar belakang hamparan pepohonan hijau yang menyejukkan mata. Bukan hanya alam, spot utama dikampung Vietnam adalah beberapa spot foto buatan dengan view yang tidak kalah menarik.

Kuliner

cafe di Kampung Vietnam Kemiling Bandar Lampung
cafe di Kampung Vietnam Kemiling Bandar Lampung via insta @hairariii

Nuansa kuliner di Kampung Vietnam dibuat sangat menyatu dengan alam, dimana kantin atau cafenya sendiri berkonsep seperti di Desa namun memiliki menu yang sangat beragam dan tentunya sangat enak.

Parkir

Buat pengujung yang membawa kendaraan tidak perlu khawatir lagi nih, Wisata Kampung Vietnam sendiri menyediakan parkir yang dapat digunakan oleh pengunjung yang berwisata ke tempat ini.

Tips Berwisata ke Kampung Vietnam Kemiling Bandar Lampung


Beberapa tips yang dapat kami berikan kepada kamu yang akan berwisata ke Kampung Vietnam sebenarnya hampir sama dengan tempat-tempat wisata di tempat lain, misalnya seperti selalu menjaga kebersihan tempat wisata dan menjaga serta tidak merusak fasilitas yang ada di tempat wisata tersebut.

Oke sahabat wisata, itulah ulasan singkat mengenai tempat wisata di Kampung Vietnam. Jika menurut kamu artikel ini bermanfaat, silahkan kamu share ke teman-temanmu dan bila kamu memiliki pertanyaan seputar tempat wisata di Lampung, silahkan kamu tulis dikolom komentar. Happy Holiday.


EmoticonEmoticon

 

Start typing and press Enter to search