-->

Harga Tiket Masuk dan Fasilitas di Wisata Kubu Genteng Pesawaran

- August 16, 2021
Provinsi Lampung selain menyajikan keindahan alam yang kental akan kelestariannya ternyata di Provins ini juga banyak terdapat wisata-wisata buatan yang tentunya tidak kalah indah dengan wisata alamnya. Berkat tangan-tangan kreatif dan usaha kerja keras terciptalah wisata-wisata buatan yang dapat dinikmati oleh masyarakat setampat ataupun pengujung yang datang dari luar kabupaten tersebut.

Wisata Kubu Genteng adalah wisata buatan yang berada di wilayah kabupaten Pesawaran. Wisata yang dibangun di atas lahan yang cukup luas tersebut memiliki banyak fasilitas penunjang dan spot foto menarik yang tentunya dipersembahkan untuk pengunjung yang berwisata kesana.

Nah ketika kamu berwisata ke wisata kubu genteng, kamu wajib mengitari area wisata tersebut karena ada banyak spot-spot foto yang dapat kamu coba ya.

Harga tiket masuk ke Wisata Kubu Genteng

Harga tiket masuk ke Wisata Kubu Genteng
Harga tiket masuk ke Wisata Kubu Genteng via tamankubugenteng.official

Tiket masuk ke Wisata Kubu Genteng terbilang sangat terjangkau, pengunjung hanya perlu membayar tiket masuk sebesar Rp. 10.000 saja per orang. Dengan harga tiket yang terbilang cukup terjangkau tersebut kamu akan disuguhkan oleh beberapa view spot foto yang cukup menarik ya.

Untuk waktu oprasionalnya, Wisata Kubu Banteng buka setiap hari, mulai dari pukul 09.00 wib sampai dengan pukul 17.00 wib 

Alamat Wisata Kubu Genteng

 
Untuk lokasinya, wisata kubu genteng beralamat di Jalan KLP III Sukaraja 7 Desa Sukaraja Kecamatan Gedong Tataan Kabupaten Pesawaran Provinsi Lampung.

Untuk menuju lokasi wisata kubu genteng terbilang cukup mudah dimana pengunjung sudah dimudahkan dengan tersedianya tempat wisata ini pada google maps dan ketika akan memasuki wisata ini, kamu juga sudah dibantu dengan papan penujuk arah untuk menuju lokasi wisata ini.

Fasilitas di Wisata Kubu Genteng

fasilitas di wisata kubu genteng
fasilitas di wisata kubu genteng via insta tamankubugenteng.official

Beberapa fasilitas yang dapat kamu nikmati ketika berwisata ke Kubu Genteng, terbilang cukup beragam, dimana kamu akan mejumpai beberapa fasilitas menarik yang tentunya dapat kamu gunakan, seperti:

ATV

Kamu bisa bermain atv di kubu genteng dengan mengelilingi wisata tersebut menaiki motor ATV, keren kan hehehe

Panahan

Nah jika kamu memiliki hobi memanah, boleh nih coba fasilitas memanah di kubu genteng, pastinya seru banget deh

Spot Foto

Kalau fasilitas ini sih semuanya pasti suka ya apa lagi terdapat banyak spot spot foto keren yang disediakan oleh pengelola.

Pemancingan

Yang hobi mincing pasti tentunya suka nih, berwisata sambil memancing

Agrowisata

Nah itu beberapa fasilitas yang dapat kamu nikmati ketika berwisata di Kubu Genteng, silahkan pilih fasilitas mana yang paling kamu sukai.

Tips Berwisata ke Wisata Kubu Genteng

wisata kubu genteng
wisata kubu genteng via insta @tamankubugenteng.official

Oke sahabat wisata, itulah ulasan singkat mengenai wisata kubu genteng, semoga dapat membantu sahabat semua yang ingin mendapatkan informasi dari wisata kubu genteng.

Bila menurut kamu artikel ini bermanfaat silahkan kamu share ke teman-temanmu dan jika kamu memiliki pertanyaan seputar tempat wisata di lampung silahkan tulis dikolom komentar. Happy Holiday.


EmoticonEmoticon

 

Start typing and press Enter to search