Kehadiran taman bunga serta jembatan dengan hiasan warna warni lampu di Desa Bambu Kuning tentu memberikan angin segar bagi masyarakat sekitar Kecamatan Ketapang, pasalnya taman bunga itu merupakan taman satu satunya yang beroprasi sebagai tempat wisata buatan di kecamatan ketapang.
Oleh karena itu tidak heran jika tempat wisata tersebut selalu ramai dikunjungi oleh wisatawan lokal baik siang hari maupun malam hari hanya untuk sekedar refresing diri.
Harga Tiket Masuk Taman Bunga Bambu Kuning
Harga TIket Taman Bunga Bambu Kuning via facebook Anggraaini |
Untuk harga tiket masuk ke taman bunga bambu kuning memang sangat terjangkau, dimana pengunjung hanya perlu membayar tiket masuk sebesar RP. 5.000 saja per orang.
Tentunya harga tiket tersebut sangat terjangkau, karena ketika berada di teman tersebut kamu akan disuguhkan oleh keindahan lampu-lampu yang menyala di sekitar taman tersebut serta hamparan bunga dengan warna yang sangat beragam.
Alamat Taman Bunga Bambu Kuning
Taman bunga bambu kuning berada di area persawahan warga setempat, untuk lokasi tepatnya taman ini berada di Desa Bambu Kuning Kecamatan Ketapang Kabupaten Lampung Selatan.
Fasilitas di Taman Bunga Bambu Kuning
Fasilitas di Taman Bunga Bambu Kuning via facebook Anggraaini |
Berbicara fasilitasnya tentu sangat beragam, dimana ketika berada di area tamannya kamu akan disuguhkan oleh indahnya hamparan bunga serta uniknya spot foto yang terbuat dari bambu yang disusun dengan buntuk yang sangat unik, misalnya Menara eiffel.
Jika malam hari, kamu juga dapat melihat indahnya kerlap kerlip lampu yang menyala di sepanjang jembatan bambu taman tersebut. Ada lagi nih yang menarik, buat yang suka berkaraoke kamu juga bisa menikmati merdunya alunan musik dari dalam saung tempat karaoke ya.
Tips Berwisata ke Taman Bunga Bambu Kuning
Beberapa tips yang perlu kamu perhatikan ketika berwisata ke taman bunga Bambu Kuning adalah selalu jaga kebersihan taman tersebut dengan tidak membuang sampah secara sembarangan dan tidak merusak fasilitas yang tersedia di tempat wisata tersebut.
Oke sahabat wisata, itulah ulasan singkat mengenai taman bunga di bambu kuning, bila menurut kamu artikel ini bermanfaat, silahkan kamu share ke taman-temanmu ya dan apabila bila kamu memiliki pertanyaan seputar tempat wisata, silahkan tulis di kolom komentar. Happy Holiday.
EmoticonEmoticon